Karawang, (Selasa, 18 Maret 2025) – Bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Negeri Karawang telah dilaksanakan Rapat Evaluasi Kinerja Bulan Maret Tahun 2025 acara ini di pimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Karawang Bapak Ahmad Shuhel Nadjir, S.H., M.H. dan di dampingi oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Karawang Ibu Natalia Maharani, S.H., M.Hum. Serta di hadiri oleh Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional, para Panitera Pengganti, Jurusita/Jurusita Pengganti, Staff, dan PPNPN Pengadilan Negeri Karawang.

Dalam evaluasinya, Bapak Ketua menyampaikan kepada seluruh pegawai untuk tetap konsisten dalam bekerja, mematuhi peraturan-peraturan yang berlaku, serta evaluasi kinerja pada bulan sebelumnya.

Kegiatan rapat ditutup dengan pemberian penghargaan kepada pegawai berkinerja terbaik pada bulan Maret 2025.

Comments are disabled.